Intan Jaya - Kelompok Tentara Pembebasan Nasional (TPN-PB) dilaporkan melakukan aksi penembakan di Kampung Wandoga, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua Tengah, Selasa (13/8/2024).
Seorang pekerja Kariawan yang diketahui bernama Raymon Gustam dipangil Emon tewas mengalami luka tembak.
“Iya betul, kejadiannya sekitar pukul 15.30 WIT,” kata Kepala Operasi Damai Cartenz, Brigjen Faizal Ramadhani saat dikonfirmasi via WA
Hal itu pimpinan Gereja Katolik Dekenat Moni-Puncak Jaya, Pastor Yanuarius Yance.Yogi.Pr juga mengutuk keras pelaku yang menembak mati seorang kariawan Perusahaan TJP
" Oleh karena itu saya sebagai pimpinan Gereja katolik Dekenat, Wilayah Intan jaya, Puncak, dan Puncak Jaya Keuskupan Timika mengutuk keras atas perbuatan ini, terutama TPN/OPM di Intan Jaya " ungkap Pastor Yanuarius Yance Yogi.Pr. saat menghubunginya
Pastor Yanuarius, "korban tersebut, ia sangat dikenal oleh masnyarakat Intan jaya, dan ia benar-benar maserakat sipil, yang bekerja di perusahaan TJP di Intan jaya". Pungkasnya
Kata Pastor Yance, Saat ini jenazah korban telah dibawa ke Puskesmas Sugapa, sementara Pihak aparat Keamanan melakukan penyelidikan kejadian tersebut untuk mengetahui pasti pelaku dan motif penembakan itu.
Informasi yang dihimpun media, aksi penembakan terhadap karyawan (TJP) terjadi di pinggir Kali Wabu, Kampung Wandoga.
Berdasarkan keterangan masnyarakat mengatakan kejadian tersebut berawal dari, korban sedang mengambil air di Kali Wabu menggunakan truk. Kemudian datang seorang tak dikenal dengan membawa senjata api laras panjang lalu menghampiri korban. OTK tersebut menempelkan senjata api dan menembak dada korban.
Penulis (Agus Mabel )
Media www.jejakkasus.id
Social Header